RENGAT - Bupati Indragiri Hulu (Inhu) dua periode H Yopi Arianto SE, menyatakan, dirinya sudah ada kesepakatan bersama dengan Syamsurizal, untuk berpasangan pada Pilgub Provinsi Riau pada tahun ini.
"Memang sudah ada kesepakatan bersama dengan Pak Syamsurizal, bahwa kita akan maju berpasangan pada Pilgubri" ujar Yopi, Selasa 18 Juni 2024, kepada wartawan.
Menurutnya, setakad ini Syamsurizal mengantongi rekomendasi Partai Amanat Nasional (PAN) untuk maju di Pemilihan Gubernur Riau (Pilgub Riau) tahun 2024. Bahkan Syamsurizal menyatakan siap untuk digandeng kalau dukungan partai terpenuhi sesuai ketentuan yang berlaku.
Menurut Yopi, sosok Syamsurizal merupakan tokoh di Provinsi Riau yang memiliki kemampuan memimpin daerah.
Sikap Syamsurizal tersebut hendaknya menjadi contoh bagi calon pemimpin Riau.
"Pak Syamsurizal sudah membuktikan bahwa dirinya punya sikap. Di Provinsi Riau, jangan buat abu-abu, apalagi bicara pemimpin ke depan," tegasnya.
Oleh karena itu, dirinya menegaskan kepada calon Gubri ke depan agar memiliki sikap. "Deklarasikan saja segera kalau memang pasti, terutama partai-partai besar," tegasnya.
Kita ini mencari pemimpin, bukan main kucing-kucingan, jangan survey jadi alasan untuk menentukan sikap," tambah Yopi yang pernah menjadi Bupati termuda se Indonesia itu.
Terkait partai pengusung pasangan Syamsurizal dan Yopi di Pilgub Riau 2024, Yopi mengatakan bahwa pihaknya masih meyakinkan partai. "Kami masih meyakinkan kepada partai sebagai pasangan di Pilgubri 2024," pungkas Yopi. (Suf)
- Daerah
- Inhil
H Yopi Arianto SE, Nyatakan Siap Maju Sebagai Calon Gubernur Riau
Redaksi
Rabu, 19 Juni 2024 - 15:05:35 WIB
Keterangan foto : H Yopi Arianto SE
Pilihan Redaksi
IndexRusak Bertahun-Bertahun, Ternyata Segini Anggaran Pembangunan Jalan Sungai Piring
Lantik Kepala Inspektorat, Gubri Ingin Institusi Pengawasan Harus Kuat
Sigit Juli Hendriawan Resmi Dilantik Sebagai Kepala Inspektorat Riau
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Daerah
Proses Perpanjangan Izin BTS di Gang Pulai Indah Tembilahan Bermasalah
Selasa, 13 Januari 2026 - 18:32:00 Wib Daerah
Kinerja Mengecewakan, FPII Nilai DPRD Inhil Makan Gaji Buta
Jumat, 16 Januari 2026 - 22:19:14 Wib Daerah
Dapur MBG Pekan Arba Diduga Tak Miliki Legalitas dan Izin Lingkungan
Kamis, 15 Januari 2026 - 16:50:12 Wib Daerah
Ketua LSM Elang Mas Inhil Minta PMD Gelar Tes Urine Kepala Desa
Rabu, 14 Januari 2026 - 12:31:09 Wib Daerah

